Pelayanan Administrasi Saat ini sudah lebih mudah, tinggal ketik addodesasulahan.id di google chrome anda

Artikel

"PENANAMAN POHON PUCUK BANG"

22 Maret 2021 01:26:26  I Wayan Adnyana Putra Yasa  407 Kali Dibaca  Berita Desa
Sabtu (20/3), Pemerintah Desa Sulahan dan BUMDesa Kertha Bumi melaksanakan Penanaman Pohon Pucuk Bang di depan Kantor Perbekel Desa Sulahan.
 
 
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Intruksi Bupati Bangli No: 180/1/2021 Tentang Penanaman Bunga Pucuk Bang (Hibiecus Rosa-Sinensis) Pada Seluruh Fasilitas Umum di Kabupaten Bangli, tertanggal 18 Maret 2021.
 
 
Pucuk Bang merupakan Maskot Kota Bangli, Hal ini sudah dibahas dalam pertemuan Bupati Sang Nyoman Sedana Arta bersama Paruman Sulinggih Kabupaten Bangli, PHDI Bangli, Majelis Desa Adat (MDA) Kabupaten Bangli, KMHDI, Peradah, Pengurus Paiketen Pinandita se-Bangli, panglingsir puri, dan kalangan tokoh adat, Kantor Bupati Bangli, Jumat (12/3). Pucuk Bang kembali digunakan setelah sempat hilang Pasca Era Bupati Ida Bagus Gede Agung Ladip Era 1990-an. Kembalinya Pucuk Bang sebagai Maskot Kota Bangli membawa harapan Bapak Bupati Bangli agar bisa kembali menciptakan dan membangkitkan semangat mewujudkan Taksu Bangli.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 WA Layanan Desa

Hubungi Kami

Hubungi Kami

 Aparatur Desa

 Agenda

Belum ada agenda

 Peta Desa

 Sinergi Program

Prodeskel Pajak Online

 Media Sosial

 Komentar

 Video Desa

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:543
    Kemarin:577
    Total Pengunjung:297.519
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:34.204.172.188
    Browser:Tidak ditemukan